Minggu, 25 Februari 2018

Paslon 4 Pilkada Serentak Provinsi Banten 2018

Hasil Nomor Urut Paslon Pilkada Provinsi Banten Kabupaten Kota 2018KPU Kota Serang melakukan pengundian dan penetapan nomor urut calon walikota dan wakil walikota Serang 2018 di salah satu hotel di Kota Serang, Selasa(13/2). Dalam acara rapat pleno pengundian tersebut KPU menetapkan nomor urut. Dalam sambutanya Ketua KPU kota Serang Heri Wahidin mengingatkan pada para timses paslon pilkada Serang 2018 agar tetap menjaga kondusifitas proses pilkada Serang 2018. Berikut 4 pilkada serentak Provinsi Banten :

Kota Serang

1 Vera dan Nurhasan
2 Syamsul Hidayat dan Rohman
3 Syafrudin dan Subadri

Kota Tangerang : Arief Wismansyah-Sachrudin
Kab. Tangerang : Ahmed Zaki Iskandar-Mad Romli
Kab. Lebak : Iti Octavia Jayabaya-Ade Sumardi

Pilkada di Kota Tangerang, Kabupaten Lebak dan Tangerang, calon tunggal. Komisioner KPU Kota Tangerang Sanusi membenarkan hanya ada satu calon yang mendaftar. Pasangan Arif-Sachrudin membawa dukungan partai yang duduk di DPRD Kota Tangerang. Ada 10 partai yang mendukung, yakni PDIP, Golkar, NasDem, PKB, Demokrat, Hanura, PAN, PPP, Gerindra, dan PKS. Ada juga dua partai nonparlemen yang ikut mendukung pasangan tersebut, yakni PKPI dan PBB.

Calon Wali Kota Arief Wismansyah merupakan petahana dari Partai Demokrat. Sedangkan Sachrudin merupakan wakil wali kota pendamping Arief semenjak 2013 dengan latar belakang Ketua Golkar Kota Tangerang. Calon tunggal juga terjadi di Kabupaten Lebak dengan calon petahana Iti Octavia Jayabaya-Ade Sumardi. Sedangkan di Kabupaten Tangerang, pasangan Ahmed Zaki Iskandar-Mad Romli sudah mendaftar.